Begini Aksi Ksatria Pandawa Kostrad, Bikin Anak-anak Betah Bermain Di Pos

    Begini Aksi Ksatria Pandawa Kostrad, Bikin Anak-anak Betah Bermain Di Pos
    Satgas Mobile Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Kostrad Menjadi Primadona Bagi Anak-anak di Sekitar Pos.

    NDUGA - Sebulan terlewati, Satgas Mobile Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Kostrad menjadi primadona bagi anak-anak di sekitar pos, itu ditunjukan dengan kedekatan dan keakraban Ksatria Pandawa Kostrad dengan anak-anak.

    Anak-anak yang mayoritas masih duduk di bangku sekolah dasar (SD) tersebut, sudah tidak enggan lagi, bermain di pos Komando Taktis (Kotis) yang berada di Distrik Kenyam, Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan, Senin (7/8/2023).

    Dalam kesempatan itu, Dansatgas Mobile Yonif Mekanis Raider 411/Pandawa Kostrad Letkol Inf Subandi, S.E.M.I.P alias "Bang Alex" menuturkan, itu adalah bukti nyata bahwa kehadiran TNI sangat diterima disini. TNI disini akan terus berusaha semaksimal mungkin untuk memenangkan hati rakyat.

    “Semua elemen masyarakat Kenyam kami persilahkan untuk datang ke pos, baik anak-anak, masyarakat yang ingin berobat atau sekedar menyampaikan keluh kesah kalian kepada kami, jangan takut, kami dengan senang hati akan membantu semampu dan semaksimal kami, ”terang Komandan Pasukan Pandawa, " ujar Bang Alex.

    Bang Alex menjelaskan pihaknya walaupun berada di daerah penugasan dengan kerawanan yang tinggi oleh gerombolon Kelompok Separatis Teroris Papua (KSTP), prajurit Pandawa Kostrad tidak ciut nyali untuk tetap berbuat baik, mengajari hal baik dan selalu berkomitmen untuk melakukan yang terbaik menjaga dan membantu masyarakat di Distrik Kenyam.

    "Seperti halnya yang terjadi sore hari ini, ada pamandangan berbeda, anak-anak dan prajurit pos Kotis mereka nampak dekat dan sudah seperti keluarga. Bermain dengan riang gembira menghabiskan waktu di sore hari, " jelasnya.

    "Tidak hanya bermain dengan prajurit pandawa, di akhir permainan pasti ada hadiah yang menanti dan sudah disiapkan, seperti baju baru dan gula-gula siap untuk mereka bawa pulang, " imbuhnya.

    Salah satu anak yang bernama Odminus Gwijangge, mengaku senang bermain di pos, dia menyampaikan, abang-abang personil Pos Kotis ramah dan baik, sering bagi-bagi hadiah untuknya.

    “Sa senang bermain di pos, sa selalu di beri hadiah setiap main ke pos, terimaksih abang pos, besok kita main lagi e, ” pungkas Odminus.

    Editor     : JIS Agung 

    Sumber  : Penkostrad 

    nduga papua yonif mekanis raider 411/pandawa kostrad
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Pimpin Rapat Kerja Persit KCK PD IV/Dip,...

    Artikel Berikutnya

    Kemenkumham Jateng Fasilitasi Permohonan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Prabowo Subianto Hadir untuk Indonesia Sebagai Anti Klimaks dari Jokowi
    4 Orang Narapidana Rutan Kebumen Dilayar ke Lapas Terbuka Nusakambangan
    Kodim 0723/Klaten Gelar Ziarah Rombongan Di TMP Ratna Bantala, Peringati Hari Juang Kartika
    Peringati Hari Juang TNI AD, Danramil 08/ Ngawen Pimpin Pembersihan Hutan Kota Sungkur Klaten
    Hadiri Paguyuban Kepala Desa Se-Kecamatan Wonosari Klaten, Ini Kata Danramil 22/Wonosari

    Ikuti Kami